- Hallo sahabat Segala Jenis Ikan, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul , kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.
Judul :
link :
Komponen rumpon secara umum terdiri dari, ponton dan komponen bagian atas, tali rumpon, rantai bawah dan jangkar.
Jangkar
Gunakanlah jangkar yang terbuat dari balok semen cor dengan berat sekitar 900 kg. Tebal dan lebar balok cor seoptimum mungkin untuk meningkatkan efek cengkeram dasar perairan. Jangkar yang berbentuk selin-der atau drum bekas oli yang diisi semen kurang baik, karena akan menggeser rumpon menjauh akibat efek cuaca dan kondisi laut.
Rantai Bawah
Rantai baja panjang 15 meter dengan diamter 19 milimeter digunakan untuk menghubungkan jangkar ke talii rumpon. Penyambungan menggunakan segel berukuran sesuai.
Tali Rumpon
Tali rumpon terdiri dari dua bagian. Bagian atas dan bagian bawah. Bagian atas diameter 19 mm 8 – 12 strand bahan Nylon. Bagian bawah tali PE diameter 22 milimeter 8 atau 12 strand. Bagian bawah yang mengapung (gambar 2.1 komponen lengkung) harus mempu mengapungkan tali bagian bawah dari dasar laut. Tujuannya adalah untuk mengurangi gesekan dasar laut terhadap tali. Sementara bagian bawah komponen atas terbuat dari wire sehinggga akan membentuk lengung katenari (komponen lengkung). Tujuannya agar tali pelampung tidak mengambang dan untuk memperpendek atau memperpanjang. Panjang tali rumpon 25% dari kedalaman air. Panjjang ini cukup aman jika kedalaman laut lebih besar dari yang diperkirakan. Ponton tidak tertarik secara vertikal dan jangkar tidak terangkat ika terjadi cuaca buruk.
Ponton
Ponton (lihat gambar 2.3) dapat berbentuk kotak atai selinder, terbuat dari pelat besi dengan ketebalan 5 mm. Keliling 150 cm dan diameter 60 cm untuk memasang bendera tanda. Jika memungkinkan dipasangi lampu yang dapat menyala sendiri jika hari gelap dan radar reflector.. Ditengahnya dipasakkan pipa bulat. Bagian pipa atas sepanjang 80 cm dan bagian 105 cm berfungsi untuk mengikatkan rantai atas komponen atas tali rumpon.Sumber:
Santoso. 2011. Modul Penyuluhan Kelautan dan Perikanan: Seluk Beluk Rumpon dan Pemasangannya. Jakarta, Pusat Penyuluhan Kelautan dan Perikanan BPSDMKP.
Demikianlah Artikel
Sekianlah artikel
kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel dengan alamat link https://segala-jenis-ikan.blogspot.com/2016/10/komponen-rumpon-secara-umum-terdiri.html
0 Komentar untuk " "